Thursday, September 26, 2019

Cerita Qiqi 2

Malam ini, Qiqi masih fresh saat mau tidur. Lampu sudah temaram. Saatnya story telling sebelum tidur. Sudah lama sih kami tidak story telling. Biasanya dia langsung angler karena capek.

Gercep, saya akan cerita fabel aja. Tanpa planning ini.

I : "Di suatu hutan, tinggallah seekor harimau. Suaranya roaaarrrr."
Q: "Roaarr ada monyet juga yo..."
I : (lhah ga ada ide ada monyet)  eh iya. Ada monyet juga. Monyet mengajak harimau makan pisang."
Q: " ho oh yo, monyet makan pisang. Ayo ayo maem pisang, ayo ayo...."
Saya diam mendengarkan dia bercerita sambil mikir, ini mau cerita apa ya.
Tetiba ekspresinya berubah, "aaa ndak isaaaa."
I : " Lho, kenapa dek? Yang ga bisa apanya?"
Q : "Ade ga bisa crita." Sambil membuang muka dengan bingung dan frustasi.

Saya tak bisa menahan diri untuk tidak ketawa. Hahaha...ya ayolah cerita bareng Qi. Siapa suruh kamu cerita....

Qiqi, 2y5m

Monday, September 9, 2019

Cerita Qiqi 1

Beberapa hari ini, Qiqi punya skill baru, yaitu berkumur. Awalnya saya nggak sadar sih. Tiba-tiba aja dia kumur-kumur air ludahnya sendiri. Sok aku puja-puji seketika biar dia semangat.

Nah, dimulailah ritual baru kami dalam hal sikat gigi. Selama ini Qiqi sikat gigi sebelum tidur di kamar. Mulai malam itu, kami sikat gigi bersama di kamar mandi.

Malam ini Qiqi agak rewel, jadilah abahnya yang nyiapin perlengkapan buat gosok gigi, termasuk air buat kumur-kumur. Airnya matang ya biar kalau lupa ketelen ya nggak apa-apa.

Qiqi mulai digosok giginya.
Selesai.
Diambilin air.
Glegek glegek. Saya biarin karena kayaknya dia kehausan.

Abahnya teriak seketika, "Eh lha kui air keran!"
Seketika saya sambar gelas plastik yang sudah berkurang 3 teguk.
"Gimana sih, kan air mateng!"
"LHA NGGAK BILANG!!!"
"YA HARUSNYA TAHU DONG. QIQI LATIHAN BERKUMUR. RISIKO KETELAN GEDE!!!"
Heboh amat di dalam kamar mandi gelap bertiga. Qiqi cuma ngeliatin nggak terima airnya diambil.

Terus abahnya ngambil air mateng dong. Qiqi minum sampe habis. Saya dan abahnya nggak bisa berhenti ketawa sampai pagi.


PS. Kalau Qiqi diare atau pilek, penyebabnya sudah ketahuan. Lol